Gerak suatu benda dapat diselidiki menggunakan pewaktu ketik (ticker timer). Alat ini dilengkapi dengan pemukul getar dengan frekuensi listrik PLN 50 Hz atau sebanyak 50 kali ketikan dalam satu detik. Hal ini berarti satu ketikan memerlukan waktu 0,02 detik. Alat ini juga dilengkapi dengan troli (kereta dinamik), papan luncur, dan pita rekaman.
Jenis gerakan benda dapat dilihat dari pita rekaman. Benda bergerak lurus beraturan (GLB) akan menghasilkan tanda ketikan yang jaraknya selalu sama dalam selang waktu tertentu. Benda yang dipercepat akan menghasilkan tanda ketikan yang jaraknya semakin besar dan perubahannya secara teratur, sebaliknya apabila dihasilkan tanda ketikan semakin kecil berarti benda melakukan gerak diperlambat.
jarak antar ketikan sama besar (GLB)
jarak antar ketikan semakin renggang (GLBB dipercepat)
jarak antar ketikan semakin rapat (GLBB diperlambat)
Benda-benda di alam semesta banyak melakukan gerak lurus beraturan, seperti gerak planet-planet mengelilingi matahari. Penerapan GLBB di antaranya adalah sebagai berikut.
- Kelapa yang jatuh dari pohonnya
- Benda jatuh bebas.
- Gerak seorang penerjun payung.
- Gerak mobil dalam balapan mobil.
- Gerak sebutir peluru yang ditembakkan oleh pemburu.
0 Response to "Kelas VII | Penerapan GLB dan GLBB dalam Kehidupan Sehari-hari"
Post a Comment